Air Sering Mati, Keluarga Pasien RSUD MM Dunda Limboto Curhat Soal Buruknya Pelayanan

oleh -98 Dilihat
oleh

maleonews.com, LIMBOTO — Keluarga pasien di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) MM Dunda Limboto kembali dibuat geram. Bukan karena pelayanan medis, melainkan karena persoalan klasik yang tak kunjung tuntas: air mati di lingkungan rumah sakit.

Keluhan ini viral di media sosial setelah salah satu akun Facebook bernama Bidaraku Gorontalo menyoroti kondisi memprihatinkan tersebut. Dalam unggahannya, ia mengungkapkan bahwa air di RSUD MM Dunda sering mati, sehingga pasien dan keluarga mengalami kesulitan untuk buang air kecil maupun besar.

“Bayangkan saja, rumah sakit sebesar itu airnya sering mati. Kasihan pasien, bukannya sembuh malah tambah stres,” tulis akun tersebut yang langsung menuai ratusan komentar dari warganet.

Sejumlah netizen pun ikut menyuarakan kekecewaan mereka, menilai bahwa persoalan seperti ini seharusnya tidak terjadi di rumah sakit rujukan utama di Kabupaten Gorontalo yang memiliki anggaran operasional cukup besar.

Hingga kini, pihak rumah sakit belum memberikan penjelasan resmi terkait keluhan tersebut. Namun, publik berharap manajemen segera memperbaiki layanan dasar seperti air bersih agar kenyamanan pasien dan keluarga tidak lagi terganggu.

No More Posts Available.

No more pages to load.