Warga Desa Bukit Aren Dukung dan Siap Menangkan Fory Naway di DPR RI

Breaking News Kab. Gorontalo Pemilu 2024 Politik

maleonews.com _ KAB. GORONTALO – Warga Desa Bukit Aren menyatakan dukungan dan kesiapan untuk memenangkan Fory Naway sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia, kamis 08/02/2024.

Dalam kampanye dialogis yang dilaksanakan di salah satu rumah penduduk, masyarakat Bukit Aren dengan suara yang bulat menyatakan komitmen mereka untuk mendukung dan memenangkan Fory Naway sebagai anggota DPR RI.

Fory Naway dalam orasi politiknya menyampaikan visi dan misi yang jelas dalam mewakili suara rakyat di parlemen, serta komitmennya untuk memperjuangkan kepentingan warga Desa Bukit Aren dengan penuh integritas dan dedikasi.

“Warga Desa Bukit Aren adalah pangkalan dan kekuatan utamanya, dan ia berjanji untuk tidak pernah mengecewakan kepercayaan dan harapan yang telah diberikan kepadanya, Bersama-sama, kita akan membangun masa depan yang lebih baik bagi desa kita dan daerah kita tercinta,” Tandas Fory Naway.

Sebagai bentuk dukungan yang kongkrit, warga desa juga menyatakan kesiapan mereka untuk berperan aktif dalam kampanye pemilihan umum, dengan melakukan sosialisasi, penyebaran materi kampanye, serta memberikan dukungan logistik untuk memastikan kemenangan Fory Naway di DPR RI.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *